Saturday, December 17, 2022

Fun Cycling with Moana Bike Tour

Kebetulan ada undangan pernikahan dari teman seperjuangan waktu kuliah di Hokkaido dulu. Lokasi pernikahannya di Yogyakarta. Berhubungan banyak pikiran dan sangat mumet sekali pada waktu itu, diputuskan untuk sekalian hiling-hiling, siapa tau pikiran menjadi lebih segar. 

Berbekal scrolling-scrolling instagram, tidak sengaja terlewat iklan Moana Bike Tour, setelah mencari tahu informasi lebih detail terkait kegiatannya, tidak perlu pikir panjang, saya langsung menghubungi agen turnya. Terdapat beberapa macam paket tur, pada saat itu rencananya saya pergi sendiri, solo-travelling gitu deh. Ternyata justru klo sendiri apa-apa serba mahal yah. Tahu adiknya mau escape, kakaknya ternyata mau ikut. 

Lumayan deh jadi lebih hemat. Kalau paket sendirian, lebih mahal jatuhnya, untuk fun cycling bisa kena 400 ribu, tapi kalau berdua jadi lebih murah. Jadi deh, sama kakak supaya lebih hemat, per orang jadi 350 ribu saja. 

Ada banyak paket pilihan destinasinya, ada yang fun cycling, passionate route (dengan rute yang lebih menantang naik turun gunung, tadinya kalau sendiri mau yang ini, dan harga paketnya juga lebih mahal sih kalau yang ini), ada juga paket yang city tour kalo ga salah. Berhubung sepedaannya sama kakak, jadinya pilih yang fun cycling deh, dapat pemandangan hijaunya dan rutenya juga tidak terlalu sulit, karena mayoritas rutenya datar, ngga naik turun. 

Ada banyak hal yang saya suka dari Moana Bike Tour, yang paling utama pilihan rutenya yang sesuai dengan harapan, lalu profesionalitasnya serta penyediaan local experience.

Pertama, rutenya yang indah sekali, sesuai dengan harapan, terutama untuk hati dan pikiran ini yang sedang kacut dan butuh kesegaran. Lokasi touring sepedanya, ada di Nanggulan, Kulonprogo. Semalaman sebelum jadwal touring, hujan lebat. Alhamdulillah pas sesampainya di lokasi, sejak pukul 6 pagi, cuaca sudah cerah, dan sesuai dengan ekspektasi, pemandangannya indah banget, ditambah udara sejuk pagi harinya bikin ngga mau pulang. Berasa lagi di surga. Dikelilingi pemandangan sawah, pohon-pohon yang hijau, serta gunung-gunung yang terlihat jelas, seperti berada di dalam lukisan. Impian banget tinggal di tempat seperti ini. Penduduk desanya pasti bahagia semua ya, itu sih pikiranku aja. Jalanannya juga mayoritas udah diratain, jadi enak buat dipakai bersepeda. 




Kedua, Moana Bike Tour bisa dibilang sangat professional, karena fasilitas yang ditawarkan dengan apa yang nyatanya terjadi, telah sesuai. Istilahnya bukan cuma omong doang, tetapi praktiknya juga sesuai. Diperlengkapi dengan sepeda yang kondisi sangat baik sekali, peralatan untuk keamanan seperti helm sepeda, dan juga diberikan tas ransel gratis. Mereka juga datang tepat waktu sesuai dengan jadwal di titik pertemuan. Dipandu oleh satu orang leader, mba Stella namanya, beliau ramah sekali dan tampak sangat menguasai lokasi, serta pengetahuan terkait budaya sekitar. Jadi, terkadang setiap di pertengahan jalan, atau jika ada waktu, mba Stella menjelaskan apa-apa saja yang diketahuinya. Salah satunya kami diajarkan membaca sansekerta wkwk, sekarang sih udah lupa lagi. Selain itu, leadernya juga dengan senang hati merekam setiap perjalanan kami. Berikut video singkat selama aktivitas kami di sana. 



Ketiga, kami dibawa ke salah satu rumah warga untuk mengikuti pembuatan tempe secara tradisional. Menarik sekali, baru pertama kali melihat langsung proses pembuatan tempe. Mbahnya juga ramah.


Selain itu, kami juga singgah di rumah warga yang lain untuk menikmati makanan lokal serta jamu-jamuan.


Bersepeda dari jam 6 sampai 9 pagi, puas banget rasanyaaaa. Menikmati udara sejuk serta pemandangan yang indah buat mata. Pikiran menjadi segar kembali. Lain waktu mau ke sana lagi!





Untuk yang tertarik mengikuti tur sepedanya, bisa langsung cek instagramnya aja yaa @moanabiketour.

0 comments:

Post a Comment

If you want to be notified that I've answered your comment, please leave your email address. Your comment will be moderated, it will appear after being approved. Thanks.
(Jika Anda ingin diberitahu bahwa saya telah menjawab komentar Anda, tolong berikan alamat email Anda. Komentar anda akan dimoderasi, akan muncul setelah disetujui. Terima kasih.)